Tag Archives: #pilmapres

Mahasiswa Polsri Meraih Juara 1 Diploma pada Pilmapres Tingkat Wilayah LLDIKTI 2

Pemilihan mahasiswa berprestasi yang berlangsung pada hari Selasa tanggal 09 Mei 2023, yang diselenggarakan oleh LLDIKTI wilayah 2 di Hotel Aryaduta Palembang, dihadiri oleh seluruh Perguruan Tinggi sarjana dan vokasi yang berada di naungan LLDKTI 2. Kegiatan tersebut berlangsung selama satu hari yang dimulai pukul 07.30 sampai dengan sore hari yang dibuka langsung secara resmi oleh Kepala LLDIKTI wilayah 2 yaitu Prof. Iskhaq Iskandar, M.Sc.

Adapun seleksi dan wawancara pemilihan mahasiswa berprestasi tingkat wilayah tersebut dilakukan pada sesi pertama pukul 07.30 sampai dengan 12.00, dalam penyeleksian tersebut, masing – masing perwakilan dari Perguruan Tinggi yang berada di bawah naungan LLDIKTI 2 turut serta menjadi juri dalam seleksi mahasiswa berprestasi. Peserta pilmapres kategori sarjana berasal dari 6 Perguruan Tinggi yaitu Universitas Bangka Belitung, Universitas Bengkulu, Universitas Indo Global Mandiri, Universitas Lampung, Universitas Katolik Musi Charitas dan Universitas Sriwijaya. Sedangkan untuk kategori diploma juga berasal dari 6 Perguruan Tinggu yang diikuti oleh peserta dari Universitas Bina Darma, Institut Ilmu Kesehatan Dan Teknologi Muhammadiyah Palembang, Politeknik Negeri Sriwijaya, Akademi Manajemen Belitung, Universitas Lampung dan Universitas Muhammadiyah Metro.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dilakukan sesi wawancara kepada peserta pilmapres yang berlangsung selama 15 (lima belas) menit untuk masing – masing peserta. Peserta wajib memaparkan Presentasi diri, capaian unggulan (CU), gagasan kreatif (GK) bagi Sarjana atau produk inovatif (PI) bagi Diploma dalam bahasa inggris (BI) tanpa slide paparan dalam waktu 5 (lima) menit, dan selanjutnya sesi tanya jawab yang berlangsung dalam waktu 10 (sepuluh) menit.

Hasil dari wawancara tersebut langsung dinilai oleh para dewan juri dan diumumkan pada pukul 14.00. Adapun juara harapan 3 pemenang dari pilmapres untuk kategori sarjana diraih oleh Lucky Alfando dari Universitas Katolik Musi Charitas, untuk juara harapan 2 diraih oleh Almeera Amsana Rachmani dari Universitas Bangka Belitung, dan untuk juara harapan 1 diraih oleh Asmiati dari Universitas Indo Global Mandiri. Untuk juara 3 pada kategori sarjana diraih oleh Alya Afifah Izwandi dari Universitas Bengkulu, sedangkan untuk juara 2 diraih oleh M. Rizky Hidayatullah dari Universitas Sriwijaya, dan untuk juara 1 diraih oleh Bella Amanda Iswahyudi dari Universitas Lampung. Penyerahan piala pemenang langsung diberikan oleh Kepala LLDIKTI wilayah 2 yaitu Prof. Iskhaq Iskandar, M.Sc.

Untuk pemenang kategori diploma harapan 3 diraih oleh Nanda Lestari dari Akademi Manajemen Belitung, untuk juara harapan 2 diraih oleh Rani Oktafia Sari dari Universitas Muhammadiyah Metro, sedangkan untuk juarah harapa 1 kategori diploma diraih oleh Rachel Yunika dari Universitas Lampung. Untuk juara 3 diraih oleh Maria Ulva dari Institut Ilmu Kesehatan dan Teknologi Muhammadiyah Palembang. Sedangkan juara 2 diraih oleh Fadila Syahadana dari Universitas Bina Darma, dan juara 1 untuk kategori diploma diraih oleh M. Daffa Fadlurrahman dari Politeknik Negeri Sriwijaya. Penyerahan piala pemenang juga langsung diberikan oleh Bapak Prof. Iskhaq Iskandar, M.Sc.

Kami ucapkan selamat kepada para pemenang pilmapres untuk tingkat wilayah, tingkatkan terus prestasi kalian, semoga dapat membawa nama baik Perguruan Tinggi masing – masing dan memperoleh juara pada pilmapres tingkat nasional nantinya, tetap semangat, dan salam.